oleh

Gelar Rapat Terbatas, TPAD Bahas Pergeseran Anggaran Penanganan Covid-19

PASANGKAYU, Sulawesiterkini.net – Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TPAD) menggelar rapat terbatas, guna membahas penyediaan dana tambahan dan rencana pergeseran belanja untuk pencegahan dan penanggulangan covid-19 di wilayah Pasangkayu.

Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Sekkab pasangkayu sekaligus ketua Tim, DR. Firman, di ruang rapat Sekkab, Kamis (02/04/20).

Selain itu, dalam rapat tersebut juga dibahas terkait tambahan insentif tenaga medis dan persiapan paket bantuan stimulan untuk masyarakat kurang mampu dan kelompok usaha kecil seperti PKL dan Pekerja Harian yang terdampak covid-19.

Terkait isu pemotongan gaji ASN yang berkembang di Media Sosial (Medsos), Sekkab Pasangkayu, DR. Firman, mengatakan bahwa itu tidak benar.

Namun, lanjutnya, yang benar adalah rencana untuk penggalangan dana dalam bentuk sumbangan sukarela dan tanpa paksaan dari ASN untuk ikut serta berswadaya dan bergotong royong dalam membantu masyarakat kurang mampu akibat dampak dari Covid-19.

“Mari terus bersinergi dan berpikir positif, semoga wabah ini cepat berlalu. Jangan panik dan tetap taat pada imbauan pemerintah dengan mengikuti protokol kesehatan”, pungkasnya.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *