oleh

Wow, “Dapur Ummi Azzam” Sajikan Menu Buka Puasa Dengan Harga Murah

GOWA, Sulawesiterkini.net – Dalam kurun waktu 2 tahun ini, Pandemi Covid-19 telah mengubah dan meruntuhkan perekonomian dunia, termasuk Indonesia.

Dampak dari pandemi ini sangat terasa sekali, utamanya bagi masyarakat menengah ke bawah.

Kondisi ekonomi masyarakat menengah ke bawah hingga memasuki bulan Ramadhan tahun ini masih terasa sulit. Walaupun bantuan dari Pemerintah berupa BLT, BST dan lain-lain telah dikucurkan, dengan tujuan meringankan beban ekonomi masyarakat “kecil”.

Disisi lain, harga-harga bahan pokok serta menu makanan yang disajikan di bulan Ramadahan ini pun seperti biasa mengalami kenaikan.

Kondisi inilah yang mendorong dan tercetusnya “Dapur Ummi Azzam” yang beralamat Jl. Poros Malino, Bontoramba, Gowa, hadir menyediakan “Ayam Geprek & Crispy Chicken”, guna membantu memberikan solusi dalam menyiapkan menu berbuka puasa dengan harga terjangkau.

Selain itu, “Dapur Ummi Azzam” juga ingin berbagi meringankan beban dan bermanfaat bagi sesama, dengan tujuan mencari berkah dibulan Ramadhan.

Usaha “Dapur Ummi Azzam” juga menerima pesanan menu buka puasa dengan memperoleh keuntungan lebih sedikit dengan harga Rp. 10 per porsinya.

Hal tersebut dilakukannya dengan harapan konsumen dapat tertarik dengan ayam geprek buatannya, sekaligus dapat menikmati menu makanan dengan harga murah.

“Untung dikit gak masalah, yang penting kan usahanya tetap berjalan, makanya kami pasang harga per porsi ayam geprek hanya Rp 10 ribu saja”, tutur Hj. Karannuang Owner Dapur Ummi Azzam.

Ia juga mengungkapkan, kini usahanya mulai diminati para konsumen, yang memang harganya sangat terjangkau.

“Alhamdulillah, kemarin ada pesanan 300 dos untuk dikirim ke Pondok Pesantren Tahfizhul Qur’an (Wahdah Islamiyah Gowa), untuk disajikan sebagai menu berbuka puasa” tutur Hj. Karannuang dengan perasaan gembira mendapat kepercayaan dari konsumen.

Selain ayam geprek “Dapur Ummi Azzam” juga menjual racikan olahan tepung Ayam Crispy Chicken, minuman, kue kering, serta berbagai macam jenis yang siap saji. (*)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *