oleh

Lakukan Terobosan, Perusda Pasangkayu Diapresiasi Bupati

PASANGKAYU, Sulawesiterkini.net – Bupati Pasangkayu, Yaumil Ambo Djiwa, memberikan apresiasi dan bangga terhadap bangkitnya Perusda Pasangkayu yang kini dinahkodai Andi Tahmid.

Pasalnya, Perusda Pasangkayu yang baru berjalan 3 bulan dengan komposisi pengurus baru ini berhasil melakukan terobosan dengan menggandeng investor untuk membangun bisnis bungkil kelapa sawit dan lain-lain.

Hal di atas disampaikan Bupati didampingi Wabub, Hj. Herny Agus, saat membuka secara resmi launcing bisnis ekspor Perusda sekaligus penandatanganan kontrak kerjasama antara Perusda, PT. SAS dan PT. Hodo Elnusa Jaya Mineral terkait ekspor bungkil kelapa sawit di ruang pola kantor Bupati, Senin (27/09/21).

“Meski Perusda Pasangkayu yang telah ditata kembali masih seumur jagung serta berjalan tanpa penyertaan modal, tapi mampu mengalir dan berkreasi dengan terobosan bisnis dan usaha yang luar biasa. Ini merupakan prestasi awal yang menggembirakan dan membanggakan”, ucap Yaumil dengan nada bangga.

Ketfot : Bupati Pasangkayu, Yaumil Ambo Djiwa, saat menerima Cendera Mata dari Direktur Utama Perusda Pasangkayu, Andi Tahmid

Lanjutnya, langkah awal yang ditunjukkan Perusda saat ini dengan melakukan penandatangan kontrak kerjasama dengan investor merupakan prestasi awal yang membanggakan.

“Saya berharap dengan eksisnya Perusda ini, mampu terlibat aktif dalam mendorong percepatan pembangunan dan realisasi program-program strategis pemerintah, sekaligus mampu mempersembahkan PAD sebesar-besarnya yang pemanfa’atannya untuk kesejahteraan masyarakat”, tuturnya.

Sambungnya, sebuah kebanggaan yang tak terkira, Perusda dengan komposisi pengurus baru telah memberikan energi, semangat dan harapan baru bagi daerah ini.

Ketfot : Wakil Ketua 1 DPRD Pasangkayu, Irpandi Yaumil, saat memberikan sambutan

“Terus semangat dan bekerja profesional, saat ini kalian telah membuktikan langkah awal dan prestasi yang luar biasa. Namun tetaplah rendah hati dan jadikan ini motovasi untuk terus bekerja maksimal”, pungkas Yaumil.

Hal senada juga disampaikan Wakil Ketua 1 DPRD Pasangkayu, Irpandi Yaumil, bahwa dengan lahirnya semangat baru dari sejumlah pengurus muda Perusda ini, diharapkan mampu melihat dengan jeli potensi-potensi yang dapat dikembangkan menjadi PAD.

“Lembaga DPRD bersama Pemerintah Daerah akan terus mendukung dan berharap kepada Perusda mampu membangkitkan sekaligus membantu pemulihan ekonomi dimasa pandemi”, tutup Irpandi disertai pantun sebagai penyemangat bagi pengurus Perusda Pasangkayu. (Er)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *