oleh

INKAI Pasangkayu Gelar Ujian Kenaikan Tingkat Kyu Di Makodim 1427/Pasangkayu

PASANGKAYU, Sulawesiterkini.net – Institut Karate Do Indonesia (INKAI) menggelar Gashuku dan Ujian Kenaikan Tingkat Kyu di Makodim 1427/Pasangkayu, Kelurahan Pasangkayu, Kecamatan Pasangkayu, Kabupaten Pasangkayu, Sabtu (06/11/21).

Kegiatan ini dihadiri Dandim 1427/Pasangkayu, Letkol Inf. Novyaldi, SE, sebagai Dewan Pembina INKAI, Ketua Cabang INKAI Kabupaten Pasangkayu, Budiyansa, ST dan Tim Penguji yakni, Sense Ahmad Lamo, Serda Saeri dan Senpai Dini Paramita Sari, S.Pd.

Dalam sambutannya, Letkol Inf. Novyaldi, SE, memberikan spirit kepada para karateka agar terus berlatih, sehingga dapat mengukir prestasi pada event-event, baik ditingkat Provinsi maupuan Nasional.

Selain itu, Novyaldi, juga menekankan kepada karateka untuk mengikuti ujian dengan serius dan sunguh-sunguh.

“Teruslah berlatih untuk meningkatkan kemampuan. Jadilah karateka yang rendah hati dan tidak sombong sesuai dengan moto INKAI”, ujar Novyaldi memberi nasehat.

Ketfot : Dandim 1427/Pasangkayu (dari kanan) bersama Ketua INKAI Kab. Pasangkayu, Budiyansah, ST dan penguji saat foto bersama karateka

Sementara dikesempatan yang sama, Ketua INKAI, Budiyansa, ST, mengatakan bahwa ujian kenaikan tingkat ini bukanlah hadiah atau pemberian. Namun, untuk mengukur sejauh mana hasil dari proses latihan selama ini.

Ketua INKAI yang juga menjabat Kadis PUPR Kabupaten Pasangkayu itu, juga memberikan spirit kepada para karetaka, agar ke depan dapat mengukir prestasi dan menjadi yang terbaik dingkat Provinsi maupun Nasional.

“Untuk menjadi karateka yang berprestasi dibutuhkan kerja keras, semangat dan kemauan yang tinggi. Sehingga ke depan diharapkan dapat menjadi kebanggaan dan mengharumkan nama daerah”, ucap Budiyansa memberi semangat kepada karateka.

Untuk diketahui, para karetaka yang menempuh ujian kenaikan tingkat ini yakni dari sabuk putih ke sabuk kuning, kemudian sabuk kuning ke hijau, sabuk hijau ke biru dan sabuk biru ke coklat. (Er)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *