oleh

Babinsa Serda Mukhsin Lakukan Pendampingan Penyaluran BLT Di Desa Pajalele

PASANGKAYU, Sulawesiterkini.net – Babinsa Koramil 1427-01/Labuang, Serda Mukhsin, kembali melakukan pendampingan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap ke X (Sepuluh) oleh Pemerintah Desa (Pemdes) Pajalele, kepada warga kurang mampu yang terdampak pandemi covid-19.

Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kades Pajalele, Muhammad Yusuf, di kantor Desa Pajalele, Kecamatan Tikke Raya, Kabupaten Pasangkayu, Selasa (16/11/21).

Kegiatan ini dihadiri dan disaksikan pula oleh Kasi Kesra Kecamatan Tikke Raya, Aras, S.Ip, Sekdes, Umi Kalsum, Kasi Pemerintahan, Saharuddin, Kaur Keuangan, Tri Yusuf Efendi, Pendamping, Yusman B dan para Kepala Dusun.

Kades Pajalele, Muhammad Yusuf menjelaskan, bantuan yang disalurkan ialah sebesar Rp. 300.000 per KK, dengan jumlah 145 KK diempat Dusun.

Sambungnya, jumlah KK yang menerima bantuan ditiap Dusun antaranya, Dusun Marannu sebanyak 40 KK, Dusun Maju Jaya 53 KK, Dusun Masennang 37 KK dan Dusun Sumber Sawit 15 KK.

Ketfot : Babinsa Serda Mukhsin, saat kawal penyaluran BLT

“Warga pemerima BLT wajib mengikuti program vaksinasi, kecuali bagi yang memiliki riwayat penyakit tertentu, sehingga tidak bisa divaksin dan harus memiliki surat keterangan dari dokter”, tegas Kades.

Sementara dikegiatan itu, Babinsa Serda Mukhsin, mengingatkan warga untuk menerapkan Prokes yakni tidak berkerumun dan menggunakan masker saat kegiatan.

“Kegiatan berjalan lancar, aman dan tertib seperti yang diharapkan”, ucap Serda Mukhsin singkat. (Er)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *