oleh

Pantau Situasi Perbatasan, Ini Penjelasan Babinsa Koramil 1427-02/Randomayang

PASANGKAYU, Sulawesiterkini.net – Upaya menekan penyebaran virus corona di wilayah kabupaten pasangkayu, Tim gugus Covid-19 intens melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap warga yang melintas di perbatasan Sarjo-Donggala, (19/05/20).

Terlihat tim gugus tugas Covid-19 Kabupaten pasangkayu yang hadir yakni, Kabid Kesbangpol, M. Syamlan Mallo, 2 orang petugas kesehatan dari UPT PKM Sarjo, 2 orang personil BPBD, 2 orang personil Sat Pol PP, Personil Dishub 2 orang, personil Dinsos 2 orang, 2 personil Babinsa, 2 Personil Lantas Polres Mamuju Utara, 1 Personil Polsek Bambalamotu, 1 Personil Kapospol Kecamatan Sarjo, 1 personil Kesbangpol.

Babinsa, Serda Rusli, yang turut mengawasi kegiatan di perbatasan menuturkan, kendaraan apapun yang melintas akan diberhentikan dan mengarahkan penumpang maupun pengendara ke pos pengawasan terpadu Covid-19 untuk diperiksa kesehatannya.

“Mereka diarahkan untuk mencuci tangan di tempat yang telah disediakan kemudian dilakukan pemeriksaan suhu tubuh” tutur Serda Rusli.

Selain itu, lanjut Serda Rusli warga yang melintas juga diedukasi secara singkat tentang cara mencegah dan mengantisipasi wabah Covid-19.

“Semua warga yang melintas masuk, baik yang menetap maupun tinggal sementara di wilayah Kabupaten Pasangkayu, terutama bagi warga yang berasal dari daerah yang terpapar Covid-19 dicatat berdasarkan identitas kependudukan, alamat tujuan dan nomor telpon selulernya”, jelasnya.

Sementara Kabid Kesbangpol, M. Syamlan Mallo, sebagai penanggungjawab kegiatan menjelaskan, setelah dilakukan pemeriksaan kesehatan, suhu tubuh warga warga rata-rata normal yakni antara 35°Celcius – 37° Celcius.

“Sarana pendukung/alat kesehatan yang tersedia yakni, 2 Termo Scan, 1 botol Hand Zanitaiser, 6 Pcs Handscoon, sabun cair, cuci tangan”, terang M. Syamlan.

Sedangkan lanjut M. Syamlan, alat non Alkes yang tersedia, 2 buah Tandon excel 1200, 2 buah Drum Plastik (penampung air), 1 unit penyemprot, 2 buah tenda terowongan, 1 buah tenda kepolisian. (Er)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *