oleh

Babinsa Serda Mukhsin Lakukan Pendampingan Penyaluran BLT Tahap IX

PASANGKAYU, Sulawesiterkini.net – Babinsa Serda Mukhsin melaksanakan pendampingan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT DD) tahap IX (Sembilan) oleh Pemerintah Desa (Pemdes) Makmur Jaya kepada warga kurang mampu yang kehilangan mata pencaharian akibat pandemi Covid-19.

Kegiatan ini dilaksanakan di Balai kantor Desa Makmur Jaya, Kecamatan Tikke Raya, Kabupaten Pasangkayu, Sulawesi Barat (Sulbar), Jum’at (10/09/21).

Kegiatan yang dipimpin langsung Kades Makmur Jaya, Ahmad Haeruddin H, disaksikan oleh Canat Tikke Raya, Musliadi, SE, Ketua BPD, Muh. Ansar, Kasi Kesra Rusmida, Kaur Keuangan, Nursamsi, Pendamping Desa, Yusman B dan beberapa Kepala Dusun.

Dalam penyampaiannya, Kades Makmur Jaya, Ahmad Haeruddin H menjelaskan bahwa pendataan dan pembagian BLT dilakukan secara transparan kepada masyarakat yang benar-benar kurang mampu.

“Sebanyak 91 KK di 4 Dusun mendapatkan bantuan masing-masing sebesar Rp. 300.000 per KK”, terangnya.
Lanjut Ahmad Haeruddin H, jumlah KK yang mendapat bantuan ditiap yakni Dusun Mara,de sebanyak 26 KK, Dusun Karya Makmur 25 KK, Dusun Bumi Jaya 32 KK dan Dusun Letawa 8 KK.

“Semoga bantuan ini dapat meringankan beban ekonomi warga selama masa pandemi”, harapnya.

Sementara Babinsa Serda Mukhsin, menghimbau masyarakat, terutama penerima BLT maupun BST, agar mendukung pemerintah terkait program vaksinasi yang terus digalakkan sampai hari ini.

“Vaksinasi merupakan progran pemerintah dengan tujuan mewujudkan masyarakat Indonesia yang sehat. Olehnya itu, diperlukan dukungan seluruh masyarakat dengan cara mengajak seluruh keluarga, teman maupun orang lain untuk divaksin”, tutur Serda Mukhsin.

Dikesempatan tersebut, Serda Mukhsin, juga menginformasikan kepada warga terkait adanya penerimaan/pendaftaran TNI-AD (TAMTAMA-PK)Tahap ke-II tahun 2021. Untuk informasi selanjutnya dapat menghubungi Babinsa setempat atau Kodim 1427/Pasangkayu. (Er)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *